Selamat datang ke blog Giving ministry

Giving Ministry (GM) : Sebuah pelayanan kerohanian yang bersifat INTERDENOMINASI yang berada dibawah naungan Yayasan Giving Indonesia (YGI).
Lahir di kota Medan-Indonesia, 31 Januari 2009.

VISI : Menjadi tempat persemaian bagi anak-anak Tuhan untuk menggali dan mengembangkan POTENSI baik secara PROFESIONAL dan APOSTOLIK agar berbuah dan siap memberkati kota Medan, Sumatera Utara, Indonesia dan Bangsa-bangsa.

Selasa, 20 Desember 2011

Uang untuk Penginjilan

Uang dapat menjadi akar segala kejahatan, dapat menjadi mammon yg menyesatkan, dapat menjadi alat untuk mencapai tujuan, yaitu TUJUAN ILAHI.

Ada hal yg sangat kuat di hatiku ingin kutuliskan, tp bbrp kali kucoba menuliskannya tdk berhasil menyampaikan apa yg aku rasakan itu. Tapi biarlah aku memulainya dengan pernyataan ini : "uang adalah yg membuat sekelompok orang yang memiliki kabar baik bergerak (atau tidak bergerak) dari kumpulan pemilik kabar baik ke tempat-tempat dimana belum pernah diperdengarkan kabar baik itu!

Kabar baik atau Injil telah bersirkulasi diantara anak-anak Tuhan. Ada yg dipanggil sebagai penginjil, tapi dia bergerak sejauh komsel. Pembicaraan mengenai kabar baik dan betapa baiknya kabar baik itu telah bersirkulasi sebatas kita. Masalahnya adalah bahwa tempat yg belum mendengar apa yang kita ingin dunia dengar adanya jauh dan sulit dijangkau. Selain kerelaan dan pengorbanan, itu membutuhkan uang yg banyak!

Penginjil perlu keluar dari "gereja" dan menjangkau yg belum dijangkau dgn injil, begitu juga rasul. Tapi tidaklah duniawi untuk mengulang apa yg beberapa tahun lalu disampaikan oleh Roberts Liardon : "apa yang ada diantara kamu dengan daerah misi yang ingin kamu kunjungi? UANG! (atau : TIDAK ADANYA UANG!)

Uang dan uang yg banyak diperlukan utk mengirim para penginjil.

Nah, aku tidak ingin lebih jauh. Aku hanya ingin menyampaikan apa yg aku rasakan kuat dalam hatiku krn ini profetis.

Biarlah aku tuliskan kembali pernyataan di atas dan biarlah Roh Kudus menggerakkan hal ini :

uang adalah yg membuat sekelompok orang yg memiliki kabar baik bergerak (atau tidak bergerak) dari kumpulan pemilik kabar baik ke tempat-tempat dimana belum pernah diperdengarkan kabar baik itu!

We have the news and remote people need to hear them!

Julfrinson
Sahabat Giving Ministry

Tidak ada komentar:

Yang Paling Banyak Dibaca