Selamat datang ke blog Giving ministry

Giving Ministry (GM) : Sebuah pelayanan kerohanian yang bersifat INTERDENOMINASI yang berada dibawah naungan Yayasan Giving Indonesia (YGI).
Lahir di kota Medan-Indonesia, 31 Januari 2009.

VISI : Menjadi tempat persemaian bagi anak-anak Tuhan untuk menggali dan mengembangkan POTENSI baik secara PROFESIONAL dan APOSTOLIK agar berbuah dan siap memberkati kota Medan, Sumatera Utara, Indonesia dan Bangsa-bangsa.

Jumat, 23 Desember 2011

Maz 22 - 24

Hello,

Sadarkah kita bahwa sebenarnya mazmur 22-24 membicarakan kejadian mengenai Kristus yang berurutan?

Mazmur 22 - 24 adalah kumpulan mazmur yang mewahyukan Kristus dari ketersalibanNya sampai Dia menjadi Raja di jaman yang akan datang. Mazmur 22 membicarakan kematian Kristus, kebangkitanNya, dan saudara-saudaraNya yang di hasilkan dari kebangkitanNya untuk membentuk gerejaNya. Mazmur 23 membicarakan Kristus sebagai sang Gembala didalam kebangkitanNya. Mazmur 24 membicarakan Kristus sebagai Raja yang akan datang di dalam kerajaan Allah.

Khusus Mazmur 22, subyeknya adalah Kristus yang melewati kematian yang menebus dan masuk kedalam kebangkitan yang menghasilkan gereja. Mazmur 22 terbagi dua: ayat 1-21 memberikan gambaran detail mengenai Kristus didalam kematianNya, yang dilambangkan oleh Daud dalam penderitaannya; ayat 22-31 mengacu kepada Kristus didalam kebangkitanNya, yang dilambangkan oleh Salomo didalam pemerintahannya yang meraja.

rivel
Sahabat Giving Ministry

Tidak ada komentar:

Yang Paling Banyak Dibaca